Cara Mudah Mengisi Data Profil Desa Secara Online

Bagi yang sedang bertugas sebagai Administrator desa, mengisi data warga dalam profil desa adalah tugas pokok untuk mengembangkan potensi desa. Maka perlunya platform profil desa sebagai landasan utama untuk mengetahui latar belakang desa setempat yang disediakan khusus oleh pemerintah kementrian desa.

Hampir setiap desa di seluruh Indonesia, diwajibkan untuk membuat profil desa. Ada pun untuk mengisi data warga yang tercantum adalah pada platform situs yang tersedia. Biasanya petugas BPMD pada setiap daerah masing-masing akan memberikan pelatihan bagi administrator, atau yang ditugaskan. 

Jadi, untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana cara mengisi kolom pada situs web yang tersedia, berikut perhatikan cara mengisi profil desa:

Sebelum sampai pada tahap ini anda mesti Login ke aplikasi terlebih dahulu, atau platform web desa yang tersedia.

1. Langkah pertama adalah pilih pada Potensi, kemudian pilih Entri Data, dan DDK Kontinyu. Untuk langkah pertama ini isi dengan Potensi Umum, Batas Wilayah, Potensi Sumber daya Alam, Jenis Lahan, Iklim, Tanah dan Erosi, Topografi, Potensi Pertanian, Deposit dan Produksi Bahan Galian, Sumberdaya Air, Kualitas Udara, Kebisingan, Ruang Publik/Taman, Potensi Wisata, masukkan sesuai kolom yang tersedia.

Lihat pada gambar di bawah, lakukan pengisian sesuai kolom

2. Langkah kedua adalah memasukkan data warga, seperti NIK, NAMA, ALAMAT dan lain sebagainya. Caranya dengan mengklik pada tombol DDK, pilih pada metode kontinyu, lihat pada gambar di bawah ini. Kemudian buat KK baru, setelah muncul tabel seperti pada gambar, isi kolom tersebut sesuai sumber data Kartu Keluarga.


Lihat pada gambar di bawah ini dan pilih selalu pada metode kontinyu


2.Langkah ketiga adalah tambahkan anggota baru. Masih pada menu piliha utama yaitu pada DDK, dengan tetap selalu pada metode kontinyu. Pilih pada ikon AK, tambah anggota keluarga. Kemudian isi sesuai kolom yang diminta.


Pada tahap ini anda perlu mengisi sejumlah nama anggota keluarga dengan dimulai dari kepala keluarga sampai dengan anak, atau famili yang tercantum di dalam kartu keluarga.

Di sini tugas anda selesai, meski agak sedikit memberatkan namun hanya pada mengisi form pada tabel, anda mesti bersabar karena harus menilik satu persatu pada setiap nama warga yang harus diisi, seperti topografi, letak geografis (Untuk menghitung luas wilayah pakai saja menggunakan Google Earth atau satelit), nomor NIK, Alamat, tempat lahir dan pekerjaan. Untuk kolom lembaga, dan alat kontrasepsi boleh disesuaikan, karena tidak perlu meriset satu persatu.

Perlu diperhatikan bagi anda yang belum mendapat ID dan Paswood login ke situs web, kunjungi segera petugas BPMD di kantor wilayah masing-masing. Selamat beraktivitas.




0 Response to "Cara Mudah Mengisi Data Profil Desa Secara Online"

Posting Komentar